Workshop BNI Life: Building A Brilliant Personal Branding


Padatanggal 17 dan 18 Agustus 2017, BNI Life mengadakan Internal workshop bertematema “Building A Brilliant Personal Branding” dengan mengundang Amalia E. Maulana, Ph.D. dari ETNOMARK Consulting sebagai pembicara utamanya. Peserta workshop adalah para Regional Bancassurance Manager (RBM).

Acara dibuka dengan kata sambutan dari para pimpinan, yaitu Bapak Danny dan Bapak Ali di mana mereka menjelaskan pentingnya para RBM mendapatkan pemahaman terhadap ilmu Personal Branding. RBM adalah para wakil BNI Life di Cabangnya masing-masing, oleh karena itu sebagai wakil BNI Life di daerah, maka peranannya sangat penting. Mereka perlu membina personal brand sehingga tercipta Co-branding yang baik dan sinergi dengan induk brand yaitu BNI Life.

Amalia E. Maulana sebagai Brand Consultant dan Ethnographer menjelaskan bahwa personal branding bukan hanya sekedar tampilan luar saja, tetapi sebuah proses untuk menjadi yang terpilih.  Banyak peserta yang merasa bahwa gambaran personal branding yang selama ini dibayangkan lebih kepada bagaimana agar terlihat sempurna dan hanya sebatas tampilan saja. Dengan adanya workshop ini membuka wawasan peserta mengenai makna personal branding yang sesungguhnya.

Amalia juga menjelaskan mengenai pentingnya memetakan stakeholder sebagai bagian dari personal branding. Dengan mengetahui stakeholder yang dimiliki oleh masing-masing manager maka proses branding yang dilakukan akan lebih terarah. Selain itu, Amalia juga memberikan tahapan-tahapan untuk melakukan branding agar proses branding dapat efektif.

Sebelum acara ditutup, Direktur Bancassurance yang juga merupakan perwakilan dari Sumitomo Life, Kazuhiko Arai, menyampaikan ucapan terima kasih atas terselenggaranya internal workshop personal branding. Diharapkan agar setelah acara tersebut para RBM dapat membangun dan mengembangkan personal brandingnya menjadi pribadi yang cemerlang dan dapat memajukan BNI Life itu sendiri.




No Comment


Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*


You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>